Seiring dengan perkembangan teknologi, perpustakaan tidak hanya bisa dikunjungi secara fisik dengan mengunjungi gedung perpustakaan yang kemudian meminjam buku secara manual, tapi kini dapat dijelajahi di dunia maya dengan mengunjungi perpustakaan secara online di internet. Begitu juga kita bisa baca buku tanpa harus membeli atau meminjam buku ke perpustakaan, cukup meng klik judul buku (e_book), dalam hitungan menit bisa diperoleh berbagai informasi di penjuru dunia

PRESS RELEASE

Melalui blog ini kami ingin berbagi informasi dan pengetahuan, dengan menyediakan e_book, artikel-artikel, daftar pustaka dari koleksi perpustakaan yang kami kelola. Perpustakaan ini juga menyediakan bahan bacaan untuk masyarakat sekitar dalam rangka meningkatkan pengetahuan, kreativitas dan minat baca masyarakat. Melalui perpustakaan online ini kami juga berharap partisipasi anda dengan mengirimkan e_book, resensi buku, artikel karya sendiri atau saduran serta membantu pengadaan buku untuk melengkapi koleksi perpustakaan dengan mengikuti program AYO SUMBANG/TITIP BUKU

Sabtu, 14 Agustus 2010

Studi Ilmu-Ilmu Qur’an

Studi Ilmu-Ilmu Qur’an. Manna Khalil Al-Qattan. Cet. 1
Thn 1992. Bandung: Pustaka Litera AntarNusa.

543 hlm.; 14,5 x 21,5 cm.
ISBN: 979-8100-17-4


Buku ini berisi pembahasan yang cermat sekali dan menyeluruh mengenai seluk beluk Qur’an; Perbedaan Qur’an dengan Hadis Kudsi, Hadis Kudsi dengan Hadis Nabawi. Tentang Wahyu; cirri-ciri dan perbedaan ayat-ayat Makki dan Madani, yang pertama dan yang terakhir turun. Asbabun nuzul, sebab-sebab turunnya suatu ayat, perlunya mengetahu dan perhatian para ulama tentang hal ini. Pengumpulan Qur’an dan penyusunanya pada masa Nabi dan sesudahnya, urutan ayat dan surah, rasam Usmani. Pembacaan dan tajwid, adab tilawatil Qur’an dan pengajarannya, para Qari dan beberapa dialek. Perbedaan ayat-ayat muhkamat dan mutasyabihat, yang bersifat khusus dan umum. Tentang nasikh dan mansukh serta beberapa contoh. Yang tersirat dan tersurat. Mukjizat Qur’an dari segi bahasa, ilmu dan syariat. Pengertian tamsil dalam Qur’an, kisah-kisah dalam dan pengaruhnya dalam pengajaran dan pendidikan.
Buku ini ditutup dengan biografi dan sejumlah ahli tafsir terkemuka, dilengkapi dengan bibliografi dan indeks.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar